Artikel Komputer

OPERATING SYSTEM
===========> WINDOWS 7

{MEMATIKAN SUARA KLIK DI EXPLORER}

Suara klik pada saat anda menjelajahi file/folder pada windows explorer memang sedikit mengganggu untuk sebagian orang. Bagaimana mematikannya?
ikuti langkah2 berikut~

1. Ketikkan "mmsys.cpl" (tanpa tanda kutip) pada start menu>search programs and files kemudain tekan enter.

2. Klik tab sounds. Pada listbox program events , cari dan temukan item start navigation. Setelah itu klik ite tersebut.

3. Ubah value pada dropdown box sounds, di bawah listbox program events, dengan value none. Terakhir klik tombol apply dan OK, selesai.
 
Tips Triks dan Cara Membuat Shutdown Windows 7 (Seven) Lebih Cepat

Ketika hendak mematikan komputer anda terbebani dengan proses shutdown windows yang terlalu lama? Ingin agar Shutdown Windows 7, Windows Vista atau Windows XP lebih cepat? Ada beberapa tips, trik ataupun cara agar proses Shutdown Windows dapat berjalan lebih cepat dan tentunya hal tersebut dilakukan tanpa bantuan software tambahan.
Berikut ini cara membuat shutdown Windows Seven lebih cepat:

langkah pertama yang dilakukan dengan cara ini adalah Klik tombol Start dan jalankan regedit. >> (cari ajja dipencarian langsung regedit) ...
Langkah berikutnya adalah pada Registry Editor yang muncul, pilih dan buka key: HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control. Pada panel nilai yang terletak di sebelah kanan, cari dan klik kanan pada WaitToKillServiceTimeout. Pada menu popup, pilih item modify (double klik juga bisa).
Selanjutnya akan ditampilkan dialog untuk mengubah nilai registry. Ganti angka yang ada dengan angka yang lebih kecil. Isikan dengan angka 750 atau angka lainnya.

Semakin kecil nilainya, maka proses shutdown windows akan semakin cepat. Walaupun demikian sebaiknya jangan kurang dari angka 500. kenapa? saat proses shutdown, biasanya ada program yang akan menyimpan terlebih dahulu pekerjaan atau perubahan setting yang dilakukan anda. Apabila di set terlalu kecil, bisa jadi pekerjaan atau setting tersebut belum sepenuhnya tersimpan di dalam harddisk
Operating System
===========> Windows 7

{MEMPERBAIKI 50 ERROR DI WINDOWS 7 DAN VISTA}

FixWin merupakan sebuah software utility yang bisa digunakan untuk memperbaiki 50 error pada Windows Vista dan Windows 7.Beberapa error yang terkadang muncul seperti Recycle Bin tidak bisa diresresh secara normal, menu klik kanan tidak tampil pada browser Internet Explorer akibat menu kontekstual tersebut di disable oleh windows. Windows Media Center yang tidak bisa mengupdate database-nya, Atau tidak ada kotak dialog konfirmasi saat menghapus file. Atau mungkin task manage ,cmd atau Registry Editor disabled tidak aktif. Dengan menggunakan FixWin Utility maka permasalahan pada windows vista dan windows 7 di komputer bisa diatasi.

Di software tersebut terdapat beberapa kategori error seperti Windows Explorer, Internet; Connectivity, Windows Media, System Tools & Misc Additional Fixewin
Tentang Blog

Membuat menu tablasi
Dengan menggunakan halaman statis blogspot (pages yang tersedia di blogger), kita dapat membuat menu tabulasi (menu navigasi) tanpa memerlukan script html / css/javascript. Cukup buat beberapa halaman maka secara otomatis akan ditampilkan di halaman blog menjadi menu tabulasi. Menu tabulasi ini bisa menjadi alternatif untuk teman-teman yang kesulitan membuat membuat menu navigasi menggunakan css atau javascript.

Untuk membuat menu tab lakukan prosedur berikut:

1. Di Dashboard pilih Edit Entri



2.Pilih Tabulasi "Edit Laman"
Kemudian klik link "Buat Laman"



3. Isi Judul halaman sesuai yang diinginkan
Ketik badan text laman sesuai kebutuhan (seperti saat membuat postingan blog)
Klik tombol Tayangkan Laman

4.Pilih option Tab blog
Klik tombol Simpan dan Terbikan
Secara otomatis menu tab akan ditambahkan ke blog.


5. Untuk menambah tabulasi lainnya lanjutkan membuat tab baru , ikuti langkah 2 dan 3 di atas.
Blogger mengijinkan hingga 10 tab / halaman statis.